Resep Es Campur Buah Susu


Minuman Es Campur Buah Susu merupakan minuman segar yang berisi campuran bermacam - macam buah, dalam pembuatannya biasanya ada pula yang menambahka es campur ini dengan sari kelapa nata de coco, rumput laut, aloe vera, maupun cincau. Disamping itu terdapat banyak variasi rasa es campur, ada yang memakai sirup, santan, gula merah, dan susu tergantung selera Anda. es campur sangat cocok di sajikan pada saat berbuka puasa maupun ketika hari besar seperti idul fitri dan natal, dibawah ini adalah Resep Es Campur Buah Susu untuk anda yang ingin mencoba membuatnya sendiri :

Resep Es Campur Buah Susu

Bahan bahan Es Campur Buah Susu:
  • 150 ml sirup merah rasa pandan
  • 500 ml susu segar
  • 300 gr daging buah alvukat, potong-potong sesuai selera
  • 150 gram strawberry, potong - potong
  • 200 gram jeli jeruk (Anda bisa membuatnya dari jeli bubuk kemasan), emudian potong-potong
  • Es batu, secukupnya.
Cara Membuat Es Campur Buah Susu :
  1. Siapkan 4 buah mangkuk atau gelas untuk es campur
  2. Masukkan bahan alvukat, jeli dan potongan strawberry.
  3. Masukkan es batu / es serut, sesuai selera
  4. Atau jika anda tidak suka menggunakan es batu dapat diganti dengan cara mendinginkan dahulu buah buahan dan susu dalam lemari es sebelumnya
  5. Tuangkan sirup merah dan susu dibagian atasnya.
  6. Sajikan.

Anda dapat berkreasi dengan mengganti jenis buah selain buah buahan diatas sesuai selera Anda, selamat mencoba semoga Resep Es Campur Buah Susu ini. Anda juga bisa mencoba Resep Puding Susu Oreo

Resep Tumis Buncis Jamur

Bingung dengan masakan yang itu-itu saja? tidak ada salahnya Anda mencoba masakan yang mudah dan praktis membuatnya Anda bisa mencoba walaupun cara memasaknya seperti layaknya memasak tumisan pada umumnya namun resep ini merupakan tumisan yang sedikit istimewa dijamin Anda dan keluarga pasti akan menyukai Resep Tumis Buncis Jamur ini.


jika Anda tertarik langsung saja disimak resep tumis buncis jamur dibawah ini


Bahan - bahan Tumis Buncis Jamur :
  • 250 gr buncis dipotong ukuran + 4 cm
  • 100 gr jamur padi potong menjadi 4 bagian
  • 1 buah paprika
  • 1 batang daun bawang
  • 1 siung bombay diiris tipis-tipis
  • 4 siung bawang putih
  • 1/4 sendok teh lada/merica
  • 1/4 sendok teh garam atau secukupnya
  • 1 sendok teh kecap asin atau sesuai selera
  • gula putih
Cara membuat Tumis Buncis Jamur :
  • tumis bawang putih beserta bawang bombay sampai harum.
  • kemudian masukkan potongan buncis dan beri sedikit air, lalu tambahkan kecap asin sesuai selera, tambahkan garam secukupnya, lada/merica, masak sampai setengah matang.
  • setelah semua bumbu matang masukkanlah jamur, daun bawang, dan paprika. masaklah hingga air meresap lalu angkat.
  • Sajikan

Selamat mencoba Resep Tumis Buncis Jamur..selain itu anda juga dapat mencoba Resep Es Campur Buah Susu semoga Anda dan keluraga menikmatinya.