Resep Masakan Spaghetti Carbonara

-
Admin

Resep Spaghetti Carbonara (Original Italia)


Ide Resep Masakan - Pada posting berikut akan berbagi resep asli Italia yakni Resep Masakan Spaghetti Carbonara, karena ini merupakan Resep original Italia maka spagheti ini tidak menggunakan Cream, serta memakai banyak telur dan dalam prosesnya tidak dimasak di dalam kuali atau wajan. Jadi yang nantinya membuat telur menjadi matang adalah panas dari spaghetti tersebut. Memang, jika secara selera lidah kita orang indonesia Resep Masakan Spaghetti Carbonara ini belum tentu semua menyukainya. Namun untuk Anda yang gemar masakan italia dan masakan otentik Italia, Resep Masakan Spaghetti Carbonara ini patut dicoba juga.



Bahan Spaghetti Carbonara :

  • 4 butir kuning telur.
  • 1 butir telur
  • 1/2 cup keju
  • 5,5 ons (1 cup) daging bacon/ daging asap, potong kecil-kecil
  • 12 ons (340 gram) spaghetti
  • 2 sendok makan extra virgin olive oil
  • merica/lada hitam secukupnya


Cara membuat Spaghetti Carbonara :

  1. Rebus spaghetti dalam air mendidih yang telah diberi garam. 
  2. Tumislah daging asap menggunakan sedikit minyak zaitun / olive oil, sampai warnanya kecokelatan dan crispy. Lalu angkat, tiriskan, dan diamkan hingga dingin sebentar.
  3. Siapkan wadah mangkuk besar. kemudian campur 1 butir telur bersama 4 kuning telur, Tambahkan keju parut, aduk rata. lalu tambahkan merica/lada secukupnya, aduk rata. apabila terlalu kental, bisa ditambahkan sedikit air pasta dan aduk rata.
  4. Masukkan ke dalam telur, daging asap yang sudah mendingin. Campur dan aduk rata.
  5. Setelah spaghetti matang angkat dan tiriskan dengan agak sedikit basah. Kemudian campur pasta ke dalam saus telur yang telah dibuat sebelumnya. Aduk secara merata sampai semua spaghetti tercampur merata dengan saus telur. dalam proses ini, nantinya telur akan matang dengan sendirinya yang ditimbulkan dari panas spaghetti.
  6. Selsai dan sajikan.
Happy Cooking...

Leave a Reply